Thursday, January 21, 2010

Tentang Beli Tiket Pesawat

Naik pesawat sekarang sudah bukan suatu kemewahan. Semakin banyak alternatif maskapai, semakin banyak destinasi, maka semakin murah harga tiketnya. Hampir semua kota besar nasional maupun internasional bisa kita kunjungi lebih cepat dengan pesawat.
Beberapa teman dan saudara saya bilang "ajarin cara beli tiket murah doong" atau "kok bisa siiih terbang gratis?" Ini pengalaman saya waktu hunting tiket pesawat:



  1. Pastikan tujuan wisata kamu secara detail. Detail yang dibutuhkan adalah: lama travel-time, objek apa saja yang ingin dikunjungi dan kapan, dan yang paling penting yaitu budget. Objek yang ingin dikunjungi perlu direncanakan dari jauh hari karena berpengaruh ke metode transportasi kita. Misalnya mau ke Jogja-Solo yaa tak perlu pakai pesawat karena perjalanan kereta atau bus Joglosemar juga sudah cukup cepat, nyaman, dan murah (semua tergantung budget juga sih). Tapi jika berlibur ke Vietnam, misalnya.. dari kota satu ke lainnya lebih nyaman dengan pesawat karena jarak antarkotanya lumayan jauh. 
  2. Caritahu airline apa saja yang melayani destinasi kita. Untuk wisata lokal kita bisa pilih antara: Batavia, Garuda, Deraya, Lion, Mandala, Merpati, Pelita, RAL, Sriwijaya, Susi air, TransNusa, dan Wings. Hampir semua kota besar terkoneksi oleh maskapai-maskapai ini. Untuk destinasi luar negeri, budget air yang saya kenal adalah Air Asia, Tiger Air, Jetstar atau Valuair, Viva Macau, Emirates, Easyjet,  dan Ryanair. Untuk maskapai internasional yang paling nyaman untuk perjalanan Long-haul berdasarkan pengalaman saya adalah Singapore Airlines.
  3. Do research. Kalau tujuannya ingin beli budget airline, lebih baik langsung beli ke website masing-masing.... tapi kalau ingin lebih nyaman dengan airline yang lebih mahal, coba tanya dulu ke travel agent karena kadang mereka menawarkan diskon atau promosi lainnya.
  4. Gunakan Air miles. Miles adalah semacam reward point yang bisa kita dapat bila sering menggunakan satu maskapai tertentu (dan pastinya kita harus terdaftar menjadi member). Semakin sering kita terbang dengan maskapai tersebut, semakin besar point yang dikumpulkan, makin banyak tiket gratis yang bisa kita dapat. Pelajari dulu policy miles ini karena tiap maskapai berbeda peraturannya. Biasanya budget airlines tidak menerapkan program earn miles ini.
  5. Maksimalkan feature paperless ticket. Intinya, yang dibutuhkan cuma passport dan nomor booking tiket. Kalau memang terpaksa re-print tiket, kantor perwakilan maskapai di aiport biasanya mau membantu. Jangan lupa simpan e-ticket atau kode booking ditempat lain juga misalnya di laptop atau flashdisk.
  6. Read the fine prints. Jangan sampai uang terbuang percuma hanya karena kita tak tahu ketentuan yang berlaku saat membeli tiket. Ingat, semakin murah tiket maka semakin banyak ketentuan dan fasilitasnya.
  7. Check on baggage policy. Budget flights biasanya tak memberikan fasillitas baggage cuma-cuma. Nah... yang ini bisa kita manfaatkan untuk ngirit... kalau tak perlu bawa banyak bagasi yaa gak usah beli extra baggage. Apalagi kalau tujuan perjalanan kita masih di sekitar Asia.
  8. Terakhir tapi tak kalah penting: jangan telat waktu check-in. Planes do not wait for 1 or 2 people, especially budgeted ones.
blog comments powered by Disqus